You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
3.447 KPM di Jakarta Tidak Lagi Terima Bantuan Program Keluarga Harapan
....
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

981 KPM Telah Graduasi Sejahtera Mandiri Tak Lagi Terima Bansos PKH

Sebanyak 981 keluarga penerima manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Jakarta tidak lagi menjadi penerima bantuan sosial (bansos) sejak Januari 2021 karena telah graduasi sejahtera mandiri.

Penerima bansos PKH berjumlah 90.170 KPM

Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Ika Yuli Rahayu mengatakan, sebanyak 2.466 KPM juga tidak lagi menerima bansos karena telah graduasi secara alamiah.

"Penerima bansos PKH di DKI Jakarta hingga Desember 2021 berjumlah 90.170 KPM," ujarnya, Rabu (12/1).

Dinsos Berkolaborasi Sumbangkan Paket Usaha Kepada KPM PKH Graduasi Mandiri

Ika menjelaskan,untuk KPM dinyatakan sejahtera mandiri maka tidak lagi tercatat sebagai penerima bansos PKH dan harus digraduasi karena banyak di antara mereka telah berwirausaha atau mendapat pekerjaan tetap.

"Untuk KPM penerima bansos PKH digraduasi secara alami setelah tidak ada lagi komponen atau kategori persyaratan dalam keluarganya seperti komponen anak sekolah, lansia, dan sebagainya," terangnya.

Sementara itu, Koordinator Wilayah PKH Provinsi DKI Jakarta, Andi Mawardi menambahkan, adanya graduasi untuk memberikan kesempatan warga miskin yang belum pernah merasakan manfaat bansos PKH sehingga menggantikan mereka yang telah graduasi.

Menurutnya, tujuan utama bansos PKH salah satunya mendorong pengentasan kemiskinan. Meski demikian, tim verifikasi dan validasi perlu menelaah lebih jauh terkait keberadaan KPM dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

"Meski sudah digraduasi, mereka belum tentu keluar dari DTKS. Mereka hanya keluar dari daftar penerima bansos PKH. Jika masih ada dalam DTKS, maka masih ada harapan bagi mereka menjadi penerima bansos lain yang kondisinya sesuai dengan kategori penerima bansos itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye5454 personTiyo Surya Sakti
  2. Derai Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time21-04-2024 remove_red_eye2739 personFolmer
  3. Pasar Murah di Kelurahan Pasar Minggu Diserbu Warga

    access_time24-04-2024 remove_red_eye2505 personTiyo Surya Sakti
  4. Sembilan Kendaraan Ditindak di Kembangan

    access_time22-04-2024 remove_red_eye2462 personTP Moan Simanjuntak
  5. Pengelola Terminal Kampung Rambutan Lakukan Pembinaan Sopir Taksi Offline

    access_time22-04-2024 remove_red_eye2393 personNurito